Mitos Pada Lagu "Sesuatu Di Jogja"

 Lagu " Sesuatu di Jogja" menceritakan tentang suasana Kota Yogyakarta yang syahdu dan membuat rindu. Siapa pun yang pernah mengunjungi Kota Yogyakarta pasti menyimpan kenangan indah dan nantinya akan membuatmu kembali mengunjunginya. 

Lagu ini adalah karya Adhitia Sofyan. Adhitia Sofyan merupakan musisi indie yang cukup lama malang melintang di blantika musik tanah air. 

Dan lagu ini juga menceritakan pengalaman saya suatu saat liburan cuti hari raya Idul Fitri beberapa hari yang lalu disana bersama keluarga . Dan saya juga di Jogja saya menghabiskan waktu lebaran di Jogja bersilaturahmi dengan keluarga dari ayah saya maupun ibu saya . Setelah saya bersilahtuhrahmi dengan keluarga dari ayah dan ibu saya . 

Saya juga berlibur ke berbagai Obyek Wisata di sekitar daerah Jogja baik itu Pantai Gesing , Kukup dan Indriyanti daerah Gunung Kidul Yogyakarta. 

 Dan di beberapa hari berikutnya saya dan kakak perempuan saya dan suami kakak perempuan saya serta saudara sepupu ibu saya pergi healing ke Kaliurang daerah Sleman Yogyakarta , dan kamu berempat bersenang ria ke beberapa objek di dekat kaki Gunung Merapi dengan menggunakan Jasa Mobil Jeep dan mengunjungi tempat situs sejarah rumah juru kunci Merapi yaitu Mbah Maridjan.

Itulah sedikit pengalaman dan kenangan indah yang saya kunjungi selama di Daerah Istimewa Yogyakarta bersama keluarga meskipun hanya beberapa hari saja tapi kenangan yang tidak bisa saya lupakan.

Dan semoga saja kalo suatu saat nanti saya ada rezeki lebih saya dan sekeluarga bisa kembali ke Jogja dan bersilaturahmi dengan sanak saudara ayah dan ibu saya di sana.

Komentar

Postingan Populer